Indonesiapulse, Barito Kuala – Wakil Bupati Barito Kuala, Herman Susilo, memimpin apel pagi yang digelar di Aula Selidah, Kantor Bupati Barito Kuala.(24/2)
Dalam apel tersebut, Herman menyampaikan terima kasih kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Barito Kuala atas kinerja dan dedikasi mereka dalam melayani masyarakat.
Herman juga mengajak seluruh ASN untuk terus meningkatkan semangat kerja dan profesionalisme. Tak lupa, ia mendoakan agar Bupati Bahrul Ilmi yang saat ini sedang mengikuti retreat di Magelang dapat menjalani kegiatan tersebut dengan lancar dan kembali membawa manfaat untuk kemajuan daerah.



